Lo Termasuk Tipe Penonton Bioskop yang Mana Gan?



Quote:Bioskop! Bioskop adalah sebuah tempat yang mempertemukan ‘bios’ dan ‘kop’. Di bioskop pula, puluhan orang bisa bertemu untuk satu tujuan yang sama, yaitu nonton film di bioskop. Di sebuah studio bioskop, puluhan orang itu menikmati satu film yang sama. Tapi, karena orang-orang itu adalah manusia, mereka tentunya punya karakter yang berbeda-beda, caranya menikmati film pun berbeda-beda.

Kamu pasti tahu itu, dan kamu juga pasti diam-diam mengategorikan jenis-jenis penonton yang ada di bioksop. Seperti yang dibawah ini nih.

Quote:
1. Penonton Telmi


ilustrasi via provoke-online.com

“Haah. Gimana gimana? Kok bisa gitu sih”

“Lah itu kok pocongnya lompat-lompat sih.”

“Lu ngerti nggak? Kayaknya gue skip deh. Nanti certain yah.”

Mereka selalu heran dan bertanya terus sepanjang film. Entah mereka telmi untuk cari perhatian gebetan di sebelahnya, atau emang beneran telmi.

Quote:
2. Penonton Serius

Penonton satu ini adalah geek atau fans berat film yang ditontonnya. Mereka serius banget nonton filmnya. Hampir sama kayak krikitus film. Matanya nggak pernah lepas dari layar. Persis seperti mata elang yang sedang mengintai mangsa. Nggak bisa diganggu banget deh. Biasanya penonton tipe ini jadi musuhnya penonton telmi.

Quote:
3. Krikitus/Penulis film


ilustrasi via giphy.com

Mereka membawa notes dan sebentar-sebentar mencatat. Mereka nggak keluar bioskop sampai credit title-nya abis untuk melihat siapa-siapa aja yang ada di balik produksi film. Seselesainya mereka ngebahas film sama temennya atau langsung bikin kultwit tentang film yang ditontonnya tadi.

Quote:
4. Penonton Tidur


ilustrasi via espanol4curbelo.wikispaces.com

Bioskop itu adem. Lagian, durasi film itu cukup banget untuk kita dapetin tidur yang berkualitas. Nggak heran deh kalau banyak orang dateng ke bioskop untuk tidur. Daripada nyewa hotel ya kan?! Tapi ada juga penonton yang tidur karena udah terlalu puyeng ngikutin cerita di film.

Quote:
5. Penonton Medsos

Bisa jadi karena mereka nggak suka sama filmnya, atau nggak ngerti sama filmnya atau ke bioskop cuma ikut-ikutan doang, selama di bioskop mereka lebih sering nyimak timeline dari pada nyimak film.

“Eh, nama lo di Path siapa. Gue mention yah.”

“Eh, film ini ada Twitternya nggak sih?”

“Wuuih, ternyata si Anu juga lagi nonton film ini. Nih, gue lagi liat Pathnya.”

Begitulah selentingan yang biasa keluar dari mulutnya selama nonton

Quote:
6. Penonton Ponsel


ilustrasi via blog.tokopeedia.com

*kriiing-kriiiing

“Iya halo. Ooh elu. Gue santai kok. Lagi di bioskop. Ada apa ada apa. Oh lo jadi married sama pacarnya mantan lo? Gila-gila. Keren! Gimana ceritanya tuh? Cerita doong. Hahaha”

*DEBUUUK* tiba-tiba sepatu penonton lain melayang ke kepalanya.

Begitulah, ternyata ada juga penonton yang tipe seperti ini. Mereka menjawab telpon yang masuk, dan meladeninya. Ya, mereka malah ngobrol dengan enak. Lupa kalau suaranya itu ngeganggu penonton lain.

Quote:
7. Penonton Piknik


ilustrasi via provoke-online.com

Sebelum berangkat nonton, emaknya di rumah bawain bekal.

Sebelum beli tiket, mereka mampir dulu ke minimarket. Beli Pop Corn atau beli kentang goreng.

Sebelum masuk bioskop mereka repot ngumpetin makanannya biar nggak ketauan satpam.

Yap, tipe penonton yang bekal makanannya heboh banget seperti mau piknik ini sering juga kita temui di bioskop. Sepanjang film sibuk ngunyah dan nyedot minuman. Nggak bagi-bagi ke penonton lain yang ada di sebelahnya.

Quote:
8. Penonton Pembajak


ilustrasi via provoke-online.com

Penonton tipe ini matanya nggak tertuju ke layar lebar, tapi selalu nunduk. Mereka bukan tidur, melainkan menyaksikan filmnya dari layar handycam yang mereka bawa, sekalian ngerekam. Lumayan bisa dijadiin DVD trus dijual goceng.

Quote:
9. Penonton Spoiler

Penonton tipe ini mungkin datang ke bioskop Cuma untuk nemenin temen/pacarnya aja. Sebenernya dia udah nonton filmnya. Sungguh, penonton seperti ini halal untuk di-unfriend dari Facebook. Nyebelin. Bikin antiklimaks.

Quote:
10. Penonton Selfie


ilustrasi via avrilend.wordpress.com

Pas film belum mulai selfie!!!

Pas lagi takut terus ngedekap pacar, selfie!!!

Selesai film, pas bioskop udah sepi, selfie!!!

Nggak perlu penjelasan lebih panjang soal tipe penonton satu ini.

Quote:
11. Penonton Nyeletuk

"cieeee.... Ciuum.. ciuum..."

"Itu rok atau pacarnya Mickey. Kok mini?!"

Pernah denger ada penonton yang nyeletuk gitu di tengah-tengah film?

Kadang, ada juga orang yang menganggap nonton film di bioskop itu sama seperti nonton lenong atau stand up comedy. Bisa nyeletuk kapan aja. Kadang, si penonton itu nyeletuk cuma sekedar sebagai becandaan sama temennya aja. Tapi dia lupa ngecilin volume suaranya. Jadi seisi bioskop dengar juga.

Kehadiran penonton seperti ini bikin seru sih. Bikin ngakak. Asal jangan kebanyakan nyeletuk aja.

Quote:
12. Penonton “Cepak Cepok Cipok. Hummm. Aaahh. Uuuuh….”


ilustrasi via provoke-online.com

Tipe penonton satu ini emang nggak ngomong sih. Nggak berisik juga. Mereka cuma bergumam, mengeluarkan suara-suara dari dua bagian tubuh yang tersentuh dan diadu. Mereka biasanya duduk di pojokan atau sengaja milih kursi yang rada depan, yang nggak banyak dipilih sama penonton lain. Biar rada privat.

Yaaa, karena bioskop itu gelap, jadi tipe penonton yang bermesraan sama pacarnya seperti ini emang nggak bisa dihindarin. Pasti ada. Bahkan, banyak juga pasangan yang pertama kali ciuman di bioskop.

Jelas, bagi penonton lain yang ada di dekatnya, adegan bermesraan ini bisa jadi tontonan tersendiri. Ada ‘film’ di dalam film.

Quote:Begitulah kira-kira macam-macam penonton ketika lagi nonton bioskop. Kalau kamu termasuk tipe yang mana? atau malah kamu tahu tipe lainnya?
Kalau ane gak termasuk karena tempat ane dibesarkan (Kab Batang), bioskop Srikandi udah lama ditutup karena bangkrut. Jadi ane belum pernah nonton film di bioskop.

Quote:
Spoiler for cek


Sumber :http://www.kaskus.co.id/thread/543f2110c2cb1756158b4570