Home » » Tipe Tamu yang Kehadirannya Bisa Jadi Gak Diharapkan

Tipe Tamu yang Kehadirannya Bisa Jadi Gak Diharapkan



No repost, sorry to say


Quote:
Bismillahirrahmanirrahim





slamsmart.blogdetik.com

Ga kerasa ya udah 2 bulan lebih gue ga bikin thread. Ya karena gue lagi banyak kesibukan, jadi jarang ada waktu buat posting atau bikin thread.

Langsung aja ya, to the point. Kita sebagai tuan rumah pasti senang dong kalo ada orang bertamu kerumah kita, apalagi tamu yang datang kerumah memang punya itikad baik yang bermaksud untuk bersilaturahmi atau ada kepentingan lain yang baik juga tentunya. Tapi ada saatnya, kita juga pernah ga suka atau merasa kehadiran seorang tamu dirumah kita itu ga pernah diharapkan dan terkadang sering merusak suasana hati kita... Ga usah panjang x lebar deh gan, pasti udah puyeng kalo tulisannya kepanjangan... Yuk monggo disimak.

Quote:
Temen Nagih Hutang



polimoli.com

Gue pernah punya pengalaman yang bikin gue kesel ini gan. Kan temen gue ada niatan pengen beli kaos baru yang lagi ngetrend, tapidia lagi ga punya duit. Nah, lalu datanglah inisiatif buat minjam duwit ke gue alias ngutang. Gue sebagai teman yang baik udah pasti minjeminlah, dan sepakat duwit itu dibayar lunas minggu depan. Skip-skip, waktu seminggu udah berlalu, datanglah gue kerumahnya, apalagi kalo bukan nagih hutang. Tapi waktu gue lihat dirumahnya cuma ada adiknya lagi mainan hp.

"Eh Gus, kakakmu kemana?"

"Oh, tadi abis makan. Tapi ga tau sekarang."

"Lah emang kemana?"

"Paling dikamar..."

"Coba dipangil."

"Yaudah."

Akhirnya dipanggil deh, kurang lebih 5 menitan lah gue nungguin gan. Terus adiknya keluar dari kamar dia.

"Gimana?"

"Katanya dia lagi ga ada duwit kalo kamu mau nagih."

"Lah kok bisa?"

"Iya, kamu disuruh pulang dulu. Lagian juga dia emang kaya gitu, susah orangnya. Kalo mau minggu depan lagi, katanya."

"Yaudah kalo gitu, gue tinggal pulang aja. Assalamualaikum..." Masang muka melas.

"Waalaikumsalam."

Nah dari percakapan diatas, teman yang nagih hutang kerumah itu selalu ga diharapkan...

Quote:
Pengamen



malesbanget.com

Perawakan gagah, suara fals aga dipaksakan, pake jaket hitam, celana jeans panjang, rambut kriting sedikit urakan dan bawa gitar kesayangan. Udah bisa ditebak dong, apalagi kalo bukan pengamen. Pengamen itu ga cuma ngamen di angkutan umum, warung makan, toko atau ditaman kota gan. Ada juga yang ngamen dari rumah ke rumah. Biasa dilakukan pas siang hari, saat lagi rame-ramenya orang dirumah, dengan lagu pop atau dangdut khas yang sering dinyanyikan.

Sayang, aku bukanlah bang toyib ~

Yang tak pulang-pulang ~

Yang tak pasti kapan dia datang ~

"Dak, duk, dak." Suara laci yang lagi dibuka, bingung mau nyari duwit pecahan ribu.

"Ini mas."

"Makasih..."

Dengan santainya dia meninggalkan si empu rumah yang belum tentu menikmati lagunya. Kalo dipikir-pikir masih banyak kerjaan yang layak untuk mereka daripada sekedar mengamen. Apa mereka terobsesi pengen jadi artis ya?

Quote:
Pak RT



oomdokter.wordpress.com

Gue sebenarnya kurang paham, kerjaan pak RT itu apa. Mungkin karena faktor rumah yang berjauhan, makannya kurang paham. Didaerah gue itu tiap RT biasanya diisi oleh 40-45 kepala keluarga, lumayan banyaklah. Karena banyaknya kepala keluarga itulah terkadang sering diadakannya acara gotong royong perRT di Masjid atau fasilitas kampung lainnya. Dan karena inilah warga terkadang juga sering disuruh iuran yang tentunya untuk kepentingan warga (katanya).

Tok Tok!

"Assalamualaykum..."

"Waalaykumsalam, pak RT. Ada kepentingan apa ya?"

"Ini, ada bla bla bla bla."

"Lho, padahal minggu lalu kan udah?"

"Kalo ini, untuk bla bla bla bla."

"Yaudah, berapa?"

"Rp 30.000 sekalian lunas."

"Ini pak." Sambil ngasih duwit.

Yang gue heran disini ya, pak RT bisa 3 kali dalam sebulan datang kerumah cuma buat minta iuran. Apa jangan-jangan pungli ya :3

Quote:
Guru



vemale.com

Agan termasuk tipe siswa yang rajin bolos, sering tawuran, jarang masuk kelas, bandel atau anarkis? Siap-siap aja deh gan, wali kelas atau guru BP datang kerumah agan. Yang pastinya ga pernah agan harapkan karena bakal menanggung malu dan kena omelan atau pukul dari orang tua agan :v

"Ini Bu, anak ibu sering bla bla bla bla."

"Padahal anak saya kelakuannya baik lho dirumah."

"Tapi kalo disekolah memang anak ibu berperilakuan seperti ini."

Akhirnya agan, dipanggil oleh orang tua agan, disuruh menghadap wali kelas atau guru BP. Terus terjadilah hal yang paling ditakuti oleh kebanyakan anak-anak sekolah.

"Kalo kelakuan kamu masih kaya gini, ibu ga akan kasih kamu uang saku selama 6 bulan lebih."

Terus agan cuma bisa diam merenungi sambil berharap ada Kak Seto, ya karena dengan ga dikasihnya uang saku jadi agan ga bisa jajan, kewarnet ataupun ntraktir makan buat sang pacar ;p

Quote:
Sales Kosmetik / Perabot



dailychapter.wordpress.com

Pernah kedatengan sales yang mayoritas menawarkan produk kosmetik atau peralatan rumah tangga langsung ke rumah ga gan? Gue ga tahu, sales jenis itu masuk jenis sales yang mana. Pastinya bukan sales promotion girl yang sering ada di tempat pameran itu ya gan, terus nawarin produk sambil memperlihatkan bodynya yang sexy aduhai. Biasanya pekerjaan ini dilakukan dengan cara keliling komplek / perumahan dan secara perseorangan. Ibu-ibulah yang sering tertarik dengan barang macam kaya gini, padahal barang yang samapun masih belum terpakai dirumah.

Gue paling males kalo ketemu sales yang udah salah, memaksakan produk, dan setelah deal ga mau bertanggung jawab. Yang lebih parah lagi, kalo ternyata produknya itu palsu :@

Quote:
Calon Mertua



ndeos.com

Entah ini harus menjadi sebuah kabar baik atau kabar buruk. Karena tiba-tiba calon mertua agan datang kerumah. Syukur-syukur kalo beneran dia mau menjodohkan agan dengan pacar yang sudah beberapa bulan menjalin hubungan dengan agan. Nah, kalo agan diminta pertangungjawaban? Bisa-bisa jantung agan seolah-seolah terinjak kaki gajah, nyesek. Pertanggungjawaban atas apa? Apalagi kalo bukan main kuda-kudaan, if you know what I mean :3

"Hei adarwis! Apa yang telah kamu lakukan terhadap anal saya?!" Nama adarwis hanya samaran... :3

"Maaf pak, memang apa yang telah saya lakuin terhadap anak bapak?"

"Jangan pura-pura kamu. Saya tahu anak saya hamil, dan siapa dalang dibalik semua ini? Kamu!" Sambil geprak-geprak meja.

"Sumpah pak, bukan saya. Mungkin tetangga bapak..." :v

"Plak!" Digampar lalu pingsan.

Terus selanjutnya apa yang terjadi? Ya agan, harus mempertanggungjawabkan semuanya lah. Dengan iktikad untuk menikahi, jangan mau enaknya aja. *Sumpah ini bukan pengalaman*

Quote:
Polisi



twitter.com

Pekerjaan seorang polisi bukan hanya mengatur lalu lintas, atau menilang pengendara terus meminta uang untuk sarapan ya gan... Tetapi lebih untuk menangani sebuah Kasus dan ketertiban bermasyarakat. Ya entah itu kasus kecelakaan lalu lintas, kriminalitas dan tindakan yang tentunya dilarang, baik oleh agama atau negara.

Kedatangan seorang atau sekelompok polisi kerumah agan bisa jadi 2 hal : Menyampaikan sebuah kabar duka atau penggerebekan atas kasus yang agan lakukan.

"Maaf, apakah ini rumah bapak Adarwis?" Nama hanya samaran :3

"Iya, ada apa ya pak?"

"Begini bu, bapak Adarwis dilarikan kerumah sakit xxx karena menabrak sebuah bajaj yang sedang terparkir dipinggir jalan dan sekarang keadaannya sedang kritis. Disebabkan overdosis karena menenggak cendol oplosan yang dibelinya dari penjual nakal."

Atau,

"Gubrak!" Terdengar suara pintu yang didobrak.

"Ada apa ya kok ribut-ribut pak?!"

"Maaf saudara Adarwis kami tangkap karena telah mengedarkan cendol oplosan dan turut meracuni sampai membunuh warga xxx yang meminumnya."

Nah, makanya hati-hati dalam bertindak ya :]

Quote:
Maling



tribunnews.com

Kalo ini sih, benar-benar tamu ga diundang + merugikan. Karena niat dari kebanyakan maling adalah ingin mengambil barang yang bukan hak dia.Yang pasti kalo udah berurusan dengan namanya maling, panjang ceritanya. Ga ketangkep dapat dosa, ketangkep ya dapat siksa. Siksanya udah pasti digebukin warga... :3

Karena selain meresahkan, mereka itu terlalu nekat. Ga mikirin gimana nasib anak bini atau keluarga apabila mereka tertangkap, bisa mati sia-sia. Jangan sampai ada maling didaerah kita ya gan...

Sebaiknya-baiknya maling, pasti tanggapan masyarakat akan selalu negatif. Makanya jangan pernah mau jadi maling.


Tiap individu pasti mempunyai cerita atau pengalamannya sendiri ya gan. Mungkin ada yang mau nambahin?

Akhir kata, cukup sekian apabila ada salah kata dan kurang berkenan mohon untuk dimaafkan.



Quote:

Quote:
Hasil Pegalaman dan Pemikiran Sendiri.

Sumber :http://www.kaskus.co.id/thread/54364deaa3cb17b2078b456a

Hosting

Hosting
Hosting

TryOut AAMAI

Hosting Idwebhost

Hosting Idwebhost
Hosting Handal Indonesia

Belajar Matematika SD

Popular Posts

Arsip Kaskus HT

 
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger