WELCOME TO MY THREAD
Quote:Pesan TS
1. Mohon di komen gan biar ga tenggelam sekalian bantu
2. Kalo merasa trit ini bermanfaat jgn lupa Kirim GRP nya yah gan
3. Sejelek-jeleknya Kaskuser yang ga komen atau kirim GRP yaa bantu rate
4. Jauhin TS dari , karena itu cuma buat tukang rusuh sama tukang jual obat/bokep di lounge
Quote:Apakah yang terlintas dalam benak kaskuser jika mendengar kata âSambalâ?
Pasti langsung terbayang nikmat dan pedas.
Tapi apakah tahu jika kebanyakan manusia di dunia menyukai sambel sebagai pelengkap makanan.
Kebanyakan orang di Indonesia sendiri bahkan di seluruh dunia pasti merasa tidak lengkap rasanya apabila makan tidak dibarengi dengan sambal.
Nah kali ini TS akan membahas mengenai 7 Macam Sambal yang Terkenal di Nusantara.
Langsung saja kita simak.
sumber
Quote:
1. Sambal Terasi
Quote:
Siapa tak tahu sambal terasi? Sambal yang paling banyak digemari masyarakat adalah sambal terasi. Sebagian masyarakat Indonesia beranggapan kalo belum ada sambal terasi maka makan serasa tak lengkap .
Terasi atau biasa disebut juga belacan terbuat dari ikan atau udang rebon yang difermentasikan. Sambel ini dibuat dari cabai merah,cabe rawit, bawang merah dan putih, garam, gula tomat dan yang tak boleh ketinggalan terasi yang sudah digoreng atau dibakar
resep: resep sambel terasi
Quote:
2. Sambal Pecel
Quote:
Wah kalo ngomomgin sambal yang satu ini taka ada habisnya karena sambal ini begitu fenomenal dan diakui dunia sebagai warisan kuliner kuliner Nusantara Indonesia.
Sambal yang berbahan dasar dari kacang tanah, bawang merah, bawang putih, asem jawam daun jeruk, gula merah, dan garam ini asal muasalnya dari daerah Jawa Timur tepatnya di kota Madiun meski banyak juga daerah yang mempopulerkan sambal ini seperti Kediri, Tulungagung, Tegal, Banyumas dll.
Pecel sering juga dihidangkan dengan nasi putih plus aneka sayuran, rempeyek kacang dan bisa juga ditambah daginga ayam atau jeroan . Cara penyajiannya bisa dalam piring atau daun pisang yang dilipat yang disebut pincuk.
resep: resep sambal pecel
Quote:3.Sambal Dabu-dabu
Quote:
Sambal dabu-dabu adalah khas Manado. Sambal yang berbahan baku cabai merah, bawang merah, kemangi, cabai hijau, tomat, jeruk nipis, garam. dan air jeruk nipis ini mempunyai sensasi segar.. lho pedas kok segar sih? karena portongan kecil-kecil semua bahannya dijadikan satu dan sisajikan diatas ikan bakar atau sekedar dicocol dengan gorengan
resep: resep dambal dabu-dabu
Quote:
4.Sambal Bajak
Quote:
[Sambal ini berasal dari Jawa Tengah,samabal ini mirip sambal terasi namum memiliki rasa yang lebih kaya. Sambal bajak dikenal orang Indonesia karena mempunyai efek ketagihan untuk penikmat samabal nusantara karena rasanya bener-bener nempel di lidah
resep: resep sambal bajak
Quote:5. Sambal Mangga
Quote:
Sambal Mangga, yakin mangga?? mangga juga bisa dibikin sambal lohh.. rasanya bener2 beuuuh sangat sensasi asam dan pedas gurihnya bener2 bikin lidah bergoyang sambal ini cocok banget buat ibu-ibu yang sedang ngidam atau hamil muda dengan catatan disesuaikan yaa rasa pedasnya .
resep: resep sambal mangga
Quote:
6. Sambal Padang
Quote:
Sambal ijo masakan Padang adalah sambal yang sangat khas, tidak akan ditemukan kecuali dari Padang. Sambal Padang biasanya bersifat pelengkap untuk menu utama.Di beberapa restoran atau warung padang walaupun kebanyakan sambal ini tidak terlalu pedas tapi sering bikin nambah nasi sambal ini tidak terlalu pedas karena sambal ijo tidak dicampuri cabai rawit atau lombok setan.
resep:resep sambal padang
Quote:
7. Sambal Tumpang
Quote:
Tumpang atau sambal tumpang adalah sebuah makanan khas dari Kota Kediri. Cara penyajian sambal tumpang tak jauh beda dengan cara penyajian sambal pecel, yaitu dengan nasi yang di atasnya diberi aneka lalapan atau sayur-mayur yang telah direbus terlebih dahulu lalu disiram dengan sambal tumpang dan diberi peyek sebagai pelengkap, bisa peyek kacang atau peyek teri.
Sambal tumapang sendiri terbuat dari tempe yang telah busuk atau tempe bosok dan dimasak dengan dicampur aneka bumbu seperti lombok atau cabai, bawang, garam, dan bumbu dapur lainnya. Jangan keburu jijik jika mengetahui bahan dasarnya yang terbuat dari tempe bosok, tapi cobalah dulu rasanya jika telah matang, pasti akan membuat Anda ketagihan.
resep: resep sambel tumpang
Quote:
thanks gan udah mampir
by: afroholic87 [$]
Sumber :http://www.kaskus.co.id/thread/52311906f7ca176d5d000002