Home » » Mengenal Lebih Dalam Tentang Berbagai Jenis Sepeda

Mengenal Lebih Dalam Tentang Berbagai Jenis Sepeda













Selamat datang di thread ane , di zaman yang modern ini sering kali kita melihat banyak orang bersepeda atau gowes kata gaulnya , baik di hari biasa maupun disaat car free day yang terdapat dikota masing2 ,namun taukah anda bahwa sepeda tersebut memiliki bermacam macam jenis dengan kegunaan yang berbeda beda? yuk kenali lebih dekat


Quote:Thread ini dibuat untuk mengajak para kaskuser untuk bersepeda agar smakin sehat dan mengurangi polusi go green and save our earth


Spoiler for Single Speed/fixieSepeda jenis ini biasanya digunakan di dalam perkotaan yang minim hambatan. Hanya memiliki 1 gir, sehingga pengendaranya tidak perlu mengatur kecepatan pada sepeda. Salah satu dari jenis sepeda single speed ini adalah sepeda fixie, yang sedang digandrungi para kaula muda sekarang,sepeda ini tidak menggunakan rem tangan dengan cara menahan pedal ke arah belakang sepeda akan berhenti gan

="" />





Spoiler for Road BikeRoad bike atau yang lebih akrab dikenal dengan sepeda balap ini, biasanya digunakan pada jalan raya yang mulus atau beraspal (road). Cocok juga jika Anda menggunakannya untuk bekerja di daerah perkotaan yang umumnya melewati jalan yang sudah beraspal baik. Jenis sepeda ini masih terbagi atas beberapa model lainnya.




Spoiler for Competitive road bikeMerupakan jenis sepeda balap yang biasa digunakan untuk pertandingan. Karena fungsinya tersebut, sepeda ini hanya memiliki berat sekitar 5 kg, sehingga sangat ringan untuk diangkat wow enteng banget






Spoiler for Time Trial bikeTermasuk pengembangan dari Competitive Road Bike. Digunakan untuk pertandingan yang memerlukan kecepatan. Didesain dengan bentuk aerodinamis yang dapat menahan terpaan angin yang dapat menghambat lajunya. Seperti sepeda balap pada umumnya, sepeda ini sangat ringan.








Spoiler for Mountain BikeBiasa dikenal dengan sepeda gunung. Sepeda ini cocok digunakan untuk pengendara yang senang berpetualang di alam bebas. Didesain agar dapat menaklukan jalanan alam bebas atau pegunungan yang tidak mulus dan menantang.








Spoiler for All Mountain BikeKelebihannya ada pada fitur shock absorber yang biasa dilalui oleh sepeda gunung. Cocok untuk jalan yang terjal karena mampu membuat pengendara tetap nyaman.






Spoiler for Down Hill BikeSepeda ini sangat cocok digunakan untuk menuruni gunung dengan kecepatan tinggi.










Spoiler for Free RIde BikeBentuk sepeda Freeride hampir mirip dengan jenis bentuk sepeda downhill, mampu menempuh tanjakan berbukit sama baiknya dengan saat menuruninya, namun perbedaan yang mendasar adalah sepeda freeride memiliki suspensinya yang lebih sedikit dan lebih ringan.
Sepeda ini biasa digunakan untuk menaklukan medan jalan yang ekstrem.








Spoiler for XC/ Cross countryJika Anda akan melewati medan yang bervariasi. Misal, melalui jalanan beraspal, tanah, datar, menanjak atau menurun, Anda dapat menggunakan sepeda jenis ini untuk melakukan perjalanan.






Spoiler for Sepeda LipatJenis sepeda yang banyak dipilih karena kepraktisannya. Seperti namanya, sepeda ini dapat dilipat sehingga memudahkan untuk dibawa-bawa. Anda mungkin dapat melihat, pengendara yang melipat sepedanya dan naik kereta atau bus. Sehingga jika seluruh perjalanan tidak mungkin ditempuh dengan sepeda, maka dengan sepeda lipat Anda dapat menggunakan transportasi lain untuk sampai ke tujuan. Penyimpannya juga tidak membutuhkan ruang yang besar, karena dapat dilipat.









Spoiler for BMXSepeda BMX-BMX merupakan kependekan dari bicycle moto-cross, banyak digunakan untuk atraksi







Spoiler for Hybrid BikeHybird bike adalah sebuah sepeda yang memadukan karateristik roadbike dan mountain bike (MTB) menjadi sebuah sepeda yang kuat, nyaman dan mampu melaju lebih cepat dijalan aspal dibandingkan sepeda MTB biasa.

Hybrid bike didesain untuk general-purpose utility (umum), commuter dijalan beraspal dan tidak beraspal. Sepeda Hybrid biasanya banyak dipergunakan dikota-kota besar terutama yang sudah memiliki jalur sepeda. Hybrid bike pada awal munculnya lebih dikenal dengan City bike, Cross bike atau Commuter bike. Mengambil fitur yang dimiliki MTB dan Roadbike dengan tujuan memperoleh sepeda general commuting dan transportasi harian. ini sepedanya Ts










Ini ts loh


Spoiler for Dirt Jump BikeRangka Speda DJ hampir sama dengan BMX, tetapi geometrinya lebih besar kira-kira 30%-40%. Jika BMX menggunakan lingkar ban 20 inchi maka sepeda DJ menggunakan lingkar ban 24 atau 26 inchi. Dirtjumper kebanyakan tidak melibas trek pegunungan, tetapi lebih sering melibas trek buatan. Contohnya trotoar, tangga pedestrian, tembok atau melewati/melompati bebatuan besar. Filosofi dari aliran ini adalah keindahan. Bisa berputar atau berakrobat diudara setelah melewati trak tanjakan buatan. Secara awam ciri utama sepeda ini adalah seatpostnya yang pendek untuk menghindari benturan dengan alat vital saat pendaratan atau terjadi accident.




Spoiler for Sepeda OnthelSepeda Onthel atau juga disebut sebagai sepeda unta, sepeda kebo, atau pit pancal adalah sepeda standar dengan ban ukuran 28 inchi yang biasa digunakan oleh masyarakat perkotaan sampai tahun 1970-an. Sepeda onthel mengacu pada sepeda desain Belanda yang bercirikan posisi duduk tegak dan memiliki reputasi yang sangat kuat dan berkualitas tinggi. Karakteristik adalah rumah rantai tertutup. Dengan gigi yang tidak bisa diubah dan biasanya terdapat dinamo di bagian roda depan untuk menyalakan lampu. Sepeda ini juga dilengkapi Rem drum untuk pengereman.

Berbagai macam merek sepeda onthel dari berbagai negara beredar di pasar Indonesia. Pada segmen premium terdapat misalnya merek Fongers, Gazelle dan Sunbeam. Kemudian pada segmen dibawahnya diisi oleh beberapa merek terkenal antara lain seperti Simplex, Burgers, Raleigh, Humber, Rudge, Batavus, Phillips dan NSU.








Spoiler for Low RIder BikeSepeda Lowrider, sama dengan sepeda onthel sepeda ini sudah ada dari tahun 1960an yang populer di Amerika karena pada saat itu sedang musim-musimnya mobil lowrider. Sepeda yang cukup besar memiliki desain yang menarik ini menjadi populer bulan bulan ini.





Spoiler for Sepeda tinggi
Sepeda tinggi, walaupun belum begitu terkenal, tapi sepeda tinggi ini mulai booming dengan adanya komunitas sepeda tinggi ini di jogja. Dilihar dari desainnya sepeda tinggi ini sepertinya enak digunakan untuk melihat pemandangan (bisa lihat orang mandi di kali jg kali ya




Spoiler for Sepeda Telentan atau sepeda Tidur (Recumbent Bicyle) recembent cycle?sepeda telentang? apaan tu? anda tidak tahu? jelas saja sepeda ini belum booming di indonesia . Sepeda ini di desain secara egronomis ini banyak di pilih oleh masyarakat luar karena nyaman membawa sepeda ini. (hmm, lebih menarik apabila si pengendara tertidur).






Spoiler for Sepeda keranjang
sepeda kota.ada keranjang,tempat boncengan,dll cocok dipake keliling komplek





Spoiler for Cruiser Bikesepeda cruiser.jenis sepeda pantai dengan ban balon.ide bagus untuk ptt di bali sembari mengajak bule untuk boncengan romantis.




Spoiler for Sepeda Tandemsepeda tandem.untuk 2 orang.alternatif yang harus saya pikirkan dengan serius apabila telah menikah nanti dan ingin jalan-jalan romantis dimana dunia serasa milik berdua dan orang lain ngontrak.



Quote:Original Posted By luzonfire â–º
ane tambahin gan...
Trials Mountain Bike

Spoiler for penampakan gambar diam
sepeda ini dipakai untuk extreme sport, dimana pengendara mencoba untuk melewati rintangan-rintangan tanpa menginjakkan kaki ke tanah. Setahu ane sepeda jenis ini dipake salah satu atlit bernama Danny MacAskill.

Spoiler for penampakan gambar bergerak
btw, ane pake BMX gan... pejwan kalo berkenan








Link Forum Sepeda>>> http://www.kaskus.co.id/forum/394/?u...k_home_landing



demikian thread singkat ane mengenai jenis2 sepeda , yuk gowes biar sehat gan jangan lupa dan buat ane gan


Yang nge dan ngasi ane ane kasi bonus nih


Spoiler for Bonus spesial













thread ini dipersembahkan untuk :













Sumber :http://www.kaskus.co.id/thread/537979b80e8b46ac140000e7

Hosting

Hosting
Hosting

TryOut AAMAI

Hosting Idwebhost

Hosting Idwebhost
Hosting Handal Indonesia

Belajar Matematika SD

Popular Posts

Arsip Kaskus HT

 
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger