Home » » Udah Pernah Naik Bus Wisata Jakarta Belum, Gan?

Udah Pernah Naik Bus Wisata Jakarta Belum, Gan?

Quote:

Quote:

Jakarta - Sejak hari ini, bus pariwisata City Tour Jakarta telah beroperasi untuk umum. Pagi tadi, bus tingkat dengan interior warna biru putih ini masih sepi penumpang. Namun semakin sore, bus tersebut semakin ramai.

Kursi di lantai dasar penuh oleh penumpang. Sementara di bagian atas hanya tersisa 5 kursi. Mayoritas penumpang merupakan warga Jakarta yang sengaja datang untuk menikmati fasilitas gratis dari Pemprov DKI Jakarta ini.

Sore ini, bus tersebut paling banyak mengangkut penumpang dari halte Balai Kota yang berada di samping Lapangan IRTI Monas. Jika di halte lain hanya mengangkut 3-5 orang penumpang, di halte Monas bisa mencapai 15 orang.

Quote:

"Kami sengaja kemari ingin nyobain bus baru. Kemarin waktu uji coba belum sempat naik," kata Wulan (24) di dalam bus City Tour Jakarta, Senin (24/2/2014).

Wulan yang mengajak serta 2 orang keponakannya ini sengaja naik bus tersebut pada sore hari karena suasana tidak panas. Ia memanfaatkan fasilitas tersebut sebagai hiburan gratis bagi dirinya dan keponakan-keponakannya yang baru berumur 2 dan 3 tahun itu.

Lain halnya dengan Wayan (32). Pria yang bekerja di kawasan Jalan MH Thamrin tersebut mengaku tak ada niatan untuk naik bus tingkat. Kebetulan bus ini melintas saat dirinya menanti angkutan umum untuk pulang ke rumah.

"Nunggu bus lama, eh ada bus tingkat lewat 2 kali. Ya udah saya naik yang ketiganya," ucap pria yang tinggal di kawasan Bekasi tersebut.

Wayan berniat mengikuti 1 putaran rute. Ia akan turun kembali di halte Sarinah setelah sebelumnya juga naik dari halte tersebut.

Quote:

"Jeda antar bus nggak lama, sekitar 10 menit, makanya saya tertarik," katanya.

Menurut pemandu wisata, Rika, bus ini telah melintas sekitar 10 kali putaran. Setiap putaran paling lama memakan waktu 1 jam.

"Kalau siang titik yang agak padat di sekitar Juanda, karena banyak orang makan siang. Kalau sore, lamanya di Jl MH Thamrin ini," tuturnya.

http://news.detik.com/read/2014/02/2...ur-makin-ramai




Quote:
Senangnya Keliling Jakarta dengan Bus Wisata

KOMPAS.com â€" Tak perlu jauh-jauh ke London atau Singapura untuk menikmati sensasi wisata kota menggunakan bus tingkat. Jakarta kini juga memiliki fasilitas serupa yang bisa dinikmati secara gratis. Berwisata keliling ibu kota pun jadi lebih mudah dan menyenangkan.

Mulai Senin (24/2/2014), bus tingkat ini resmi beroperasi. Dengan kecepatan 20 kilometer per jam, bus melaju membelah jantung Kota Jakarta. Mengajak penumpang melihat obyek wisata menarik pada rute sepanjang 11 kilometer.


Quote:

Rute yang dilewati adalah Bundaran Hotel Indonesia, Museum Nasional, Pecenongan, Gedung Kesenian Jakarta, Juanda, Masjid Istiqlal, Monumen Nasional, Balaikota, dan Sarinah.

Tampak luar, bus tingkat city tour ini terlihat menarik. Kehadirannya mengundang perhatian warga Jakarta. Banyak orang mengabadikannya dalam lensa kamera. Wajar, mengingat bis tingkat ini baru pertama kali hadir di Jakarta.

Quote:


Disampaikan pula informasi yang bahkan warga Jakarta pun belum tentu mengetahuinya. Sebagai contoh, mengenai patung di perbatasan Jalan Ir. H. Juanda dan Jalan Majapahit.

“Itu adalah patung Dewa Hermes, yang dipercaya sebagai dewa perdagangan. Patung itu dibangun sebagai penanda bahwa wilayah tersebut merupakan wilayah perdagangan,” papar Rika, pemandu wisata di bus tingkat city tour.

Perjalanan berlanjut ke Pecenongan, sentral kuliner di Jakarta. Kemudian melewati Pasar Baru, Gedung Kesenian Jakarta, lalu Masjid Istiqlal dan Gereja Katedral yang berlokasi berseberangan. Dua tempat ibadah ini merupakan simbol dari toleransi beragama di Indonesia. Kemudian melewati Monumen Masional yang pembangunannya diprakarsai oleh Presiden Soekarno.

Lebih kurang 45 menit berlalu, satu putaran rute city tour pun berakhir. Sungguh menyenangkan. Dengan fasilitas ini, berwisata di pusat kota Jakarta menjadi lebih mudah, murah, dan nyaman. Wawasan mengenai Kota Jakarta pun semakin bertambah.
http://travel.kompas.com/read/2014/0...gan.Bus.Wisata


Quote:

yuuuk wisata Jakarta ...

Sumber :http://www.kaskus.co.id/thread/530b416d0e8b46e860000059

Hosting

Hosting
Hosting

TryOut AAMAI

Hosting Idwebhost

Hosting Idwebhost
Hosting Handal Indonesia

Belajar Matematika SD

Popular Posts

Arsip Kaskus HT

 
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger