Home » » Wah, Ternyata Hello Kitty Bukan Kucing Loh Gan

Wah, Ternyata Hello Kitty Bukan Kucing Loh Gan

Semoga tidak ada repost diantara kita
klo salah kamar mohon di maafkan mimin

cendol are welcome

jangan lupa rate ya gan

seperti yang agan dah baca pada judul trit ini, tanpa banyak basa basi...
cekidot gan beritanya

Spoiler for Beritanya
Siapa yang tak kenal karakter kartun asal Jepang, Hello Kitty. Selama 40 tahun, wajahnya bertebaran menghiasi tas ransel, kotak makan siang anak-anak, perhiasan unik hingga acara animasi televisi. Bahkan mejeng pesawat terbang dan dijadikan inspirasi taman bermain.

Hello Kitty telah lama menjadi budaya pop Jepang yang sangat disukai anak-anak, karena karakternya yang sangat lucu dan imut. Begitu mendengar nama Hello Kitty, tiap orang akan membayangkan seekor kucing berwarna putih, dengan pita di kepalanya.

Namun fakta mengejutkan diutarakan oleh perusahaan pembuat karakter itu, Sanrio.

Seperti dilansir dari Daily Mail, Kamis (28/8/2014), perusahaan tersebut ingin meluruskan satu hal: Hello Kitty sama sekali bukan seekor kucing. Informasi mengejutkan itu disampaikan di tengah persiapan perjalanan ke luar angkasa untuk merayakan ulang tahun ke-40 Hello Kitty di Los Angeles, Amerika Serikat.

Menurut Sanrio, identitas Hello Kitty sejatinya mewakili seorang gadis cilik, manusia, yang tinggal di luar London. Ia memiliki saudara kembar. Seekor anjing laut tinggal di halaman belakang rumah. Ia selamanya akan duduk di kelas 3 SD.

Hello Kitty memiliki nama yang 50 persen ditujukan untuk istilah yang merujuk pada kucing, namun bukan berarti ia adalah seekor kucing.

"Dia tidak pernah digambarkan merangkak. Dia adalah gadis kecil, dia adalah seorang teman. Bukan kucing," kata Christine R. Yano, seorang antropolog Universitas Hawaii seperti dikutip Fox News, Kamis, 28 Agustus.

Yano yang juga menjadi seorang kurator retrospektif Hello Kitty di Museum Nasional Jepang Amerika, Los Angeles, menceritakan, ia mengetahui fakta itu ketika tengah menyiapkan deksripsi tertulis untuk pameran museum, ternyata ia membuat kesalahan dengan mendeskripsikan Hello Kitty sebagai kucing.

"Dengan tegas saya dikoreksi. Itu salah satu koreksi yang dilakukan Sanrio untuk tulisan saya sebelum pameran," ucap Yano.

Beberapa fakta lain tentang Hello Kitty, menurut Yano, di antaranya nama aslinya adalah Kitty White, ia berbintang Scorpio dan menyukai kue pai apel.


"Hello Kitty muncul pada tahun 1970-an, ketika wanita Jepang mulai masuk ke Inggris. Mereka menyukai negara itu. Ini menggambarkan masa kecil ideal yang klasik, hampir seperti pagar kayu putih. Jadi biografinya diciptakan persis untuk selera saat itu," beber Yano kepada Times.

"Ketika berbicara dengan wanita Jepang yang tumbuh pada tahun 1970-an, mereka mengatakan, 'tokoh Hello Kitty sangat berarti karena ia adalah milik kami'", ceritanya. "Ini sesuatu yang mereka lihat sebagai penanda identitas.".

Sebelumnya, Wikipedia mendeskripsikan Hello Kitty sebagai kucing asal Jepang yang memakai pita merah muda, meskipun tak menjelaskan dari mana ia berasal. Sedangkan di situs Sanrio.com disebut, karakter yang kini berusia 40 tahun itu diciptakan 'untuk menginspirasi kebahagiaan, persahabatan, dan saling berbagi bagi seluruh dunia.'

Menurut Yano, terlepas dari apakah Hello Kitty seorang gadis atau kucing, ia punya arti penting sebagai identitas budaya populer Jepang.

Fakta Hello Kitty




Bintangnya Scorpio, lahir 1 November

Golongan darahnya A

Nama aslinya Kitty White

Punya saudara kembar bernama Mimmy White yang memakai pita kuning

Tingginya setara tumpukan 5 buah apel

Ia dan keluarganya tinggal di pinggiran kota London, ada anjing laut tinggal di halaman belakang. (Imelia Pebreyanti)


Spoiler for Sumber
https://id.berita.yahoo.com/mengejut...054717890.html


Spoiler for Berita dengan sumber lainnya
Spoiler for merdeka.com
Merdeka.com - Hello Kitty merupakan salah satu karakter paling ikonik dari Jepang, selain Pikachu. Saking tenarnya, Hello Kitty sering dipakai sebagai tema untuk menarik pelanggan. Tema tersebut bisa ditemui pada restoran, kafe, salon kecantikan, hotel dan bahkan pesawat. Namun, ada fakta mencengangkan yang mungkin tidak diketahui oleh kebanyakan orang di luar sana, yakni tentang identitas sebenarnya dari karakter imut ini.

Sanrio baru saja mengungkap fakta mengejutkan yang menyatakan bahwa Hello Kitty sebenarnya adalah seorang gadis kecil. Bukan kucing! Hal itu diungkapkan secara langsung oleh pihak Sanrio kepada Christine R. Yano, seorang antropolog di Universitas Hawaii, yang sedang mempersiapkan pameran Hello Kitty di Japanese American National Museum di Los Angeles.

"Itu merupakan salah satu koreksi dari Sanrio untuk naskah pertunjukan yang saya tulis. Mereka mengatakan bahwa Hello Kitty bukan kucing. Dia adalah karakter kartun. Dia adalah seorang gadis kecil. Dia adalah seorang teman. Tetapi dia bukan kucing," kata Christine kepada L.A. Times.

Sanrio juga mengatakan kepadanya bahwa Hello Kitty tidak pernah digambarkan memiliki empat kaki. Karakter ini juga berjalan dan duduk seperti makhluk berkaki dua lainnya. Dia juga memiliki kucing peliharaan sendiri yang disebut Charmmy Kitty.

Itu tentu bukan satu-satunya fakta mencengangkan yang diungkap oleh Sanrio kepada Christine. Sanrio juga menambahkan bahwa Hello Kitty tidak berasal dari Jepang, tetapi Inggris. Nama lengkapnya adalah Kitty White dan merupakan seorang murid kelas tiga SD.

Profil lengkapnya dapat dilihat di situs resmi Sanrio Town. Ini hanyalah sebagian kecil dari itu:


sumber
merdeka.com


Spoiler for duniaku.net

Ternyata ada yang salah dari cerita dan fakta yang mungkin pernah kalian dengar semasa kecil. Dalam mempersiapkan sebuah event retrospektif Hello Kitty untuk the Japanese American National Museum (diadakan di sana, karena memang di Amerika pun, ikon tersebut lebih dikenal oleh mereka yang asli dari Asia), Anthropologist dari University of Hawaii, Christine R. Yano mendapatkan koreksi yang sangat penting dari pemilik Hello Kitty, Sanrio.

Mengutip pernyataan dari sumber kami, disebutkan jika Yano mendapatkan koreksi yang sekaligus menjadi kebohongan publik yang dipercayai banyak penggemarnya. Hello Kitty ternyata bukanlah seekor kucing.

Quote:Hello Kitty is not a cat. She’s a cartoon character. She is a little girl. She is a friend. But she is not a cat. She’s never depicted on all fours. She walks and sits like a two-legged creature. She does have a pet cat of her own, however, and it’s called Charmmy Kitty.”
Ternyata dia adalah manusia, hanya seorang gadis kecil yang mirip kucing, bernama lengkap Kitty White, lahir di pinggiran kota London (otomatis berkebangsaan Inggris), zodiaknya Scorpio, menyukai buah apel, tidak berjalan seperti kucing, tidak bersuara seperti kucing, dan memiliki binatang peliharaan sendiri yang disebut Charmmy Kitty. Oh ya, nama orang tuanya adalah George dan Mary White, dan memiliki saudari kembar bernama Mimmy.

Mereka yang mengenalnya, termasuk penulis, tidak mempedulikan sejarahnya tersebut, dan juga sama sekali tidak pernah membayangkan jika “Kitty” yang melekat pada namanya bukan merupakan identitas bahwa dia seekor kucing. Menariknya, salah satu ikon Jepang yang pertama kali dikenalkan tahun 74, dan kemudian dibawa ke Amerika pada tahun 76 ini lahir ketika banyak pria dan wanita Jepang bepergian ke Inggris. Karena itulah, meskipun asli Jepang, Kitty tetap diceritakan lahir di Inggris.

Jadi bagi yang masih mengenal Helly Kitty sebagai seekor kucing, segera buang jauh pemikiran tersebut, karena perusahaan yang memproduksinya sendiri, Sanrio, dengan tegas menyebutnya sebagai seorang gadis kecil, bukan kucing!

sumber
duniaku.net


Spoiler for Sejarah Dan Fakta â€" Fakta Unik Hello Kitty
Sejarah Dan Fakta â€" Fakta Unik Hello Kitty
Siapa sih yang gak kenal character super cute yang satu ini??
Character kucing cute berwarna putih dengan pita merah dan tanpa mulut ini sudah sangat mendunia, bahkan sudah mendapat tempat tersendiri di hati banyak orang. Nah buat kalian yang suka Hello Kitty ga okee dunk kalau kalian ga tau sejarah dan fakta -fakta unik tentang Hello Kitty. Berikut ini adalah sejarah latar belakang Hello Kitty :
  • Hello Kitty bukanlah nama aslinya, nama asli Hello Kitty adalah Kitty White
  • Hello Kitty memiliki seorang saudara kembar bernama Mimmy, cara membedakan antara Hello Kitty dengan Mimmy adalah pitanya, Hello Kitty memakai pita warna merah disebelah kiri, sedangkan Mimmy memakai pita kuning disebelah kanan.
  • Meskipun diciptakan oleh Sanrio, perusahaan mainan dan character Jepang, Hello Kitty dikisahkan tinggal di London bersama orang tua dan saudara kembarnya.
  • Ayah Hello Kitty adalah seorang pekerja diperusahaan perdagangan, sedangkan ibunya adalah seorang ibu rumah tangga yang jago memasak
  • Makanan kesukaan Hello Kitty adalah Pie Apel
  • Tinggi badannya setara dengan 5 buah apel, dan berat badannya setara dengan 3 buah ape
  • Hello Kitty memiliki pacar bernama Daniel
  • Hello Kitty lahir pada tanggal 1 November 1974
  • Hello Kitty pertama kali muncul pada sebuah dompet kecil terbuat dari plastik, bentuk original Hello Kitty saat itu, memakai pita merah dengan baju onepiece all in one warna biru
  • Hello Kitty merupakan character dengan produk terbanyak, mulai dari jepit rambut, pensil, dan lain sebagainya, yang diperkirakan mencapai 50.000 an produk berbeda
  • Pecinta dan kolektor Hello Kitty biasa disebut Kitty-Ra
  • Sekarang Hello Kitty sudah dijual di 60 negara di seluruh dunia
  • Hello Kitty sebenarnya memiliki banyak sekali versi yang mana sebenarnya dibuat oleh orang yang berbeda pula, akan tetapi Hello Kitty original tetap dipertahankan hanya saja dibuat mengikuti sesuai dengan perkembangan jaman.
  • Kata â€" kata favourite Hello Kitty adalah Friendship yang berarti persahabatan

  • Nah yang menjadi pertanyaan banyak orang, kenapa sih Hello Kitty tidak punya mulut?? Ada urband legend yang bercerita tentang devil dibalik tidak adanya mulut Hello Kitty. Akan tetapi, alasan sebenarnya dari ketidak adanya mulut Hello Kitty adalah si pembuatnya ingin agar Hello Kitty bisa menemanimu di berbagai suasana, kamu dapat menggambarkan sendiri bentuk mulutnya, ketika kamu sedang senang, kamu akan merasa Hello Kitty juga sedang senang, sedangkan ketika kamu sedang sedih, kamu juga akan melihat Hello Kitty sedang bersedih.

    sumber
    facebook

    Spoiler for FAKTA MENGERIKAN DARI HELLO KITTY
    FAKTA MENGERIKAN DARI HELLO KITTY
    Character yang sudah sangat mendunia dengan image lucu, bersahabat, dan feminim ini sangatlah menguncang dunia.
    Di dunia ini nyaris semua orang mengenalnya, dan bahkan lebih dari 1/4 orang di dunia ini menyukai dan mengoleksinya, ya dia adalah Hello Kitty. Akan tetapi, tidak semua orang tahu tentang latar belakang Hello Kitty.

    Dibalik bentuknya yang menggemaskan, ternyata Hello Kitty memiliki kisah yang menyeramkan loh. Eits, akan tetapi cerita menyeramkan ini hanyalah sebuah Urband Legend di beberapa negara saja, dan yang namanya Urband Legend bukanlah sebuah kebenaran.

    Kisah Urband Legend menyeramkan ini dimulai dari seorang ibu di Cina yang memiliki anak perempuan yang terkena penyakit kanker mulut. Si ibu sudah berkeliling ke semua dokter ahli untuk dapat menyembuhkan penyakit anak perempuannya, akan tetapi semua dokter tidak ada yang bisa menyembuhkannya.

    Dengan keadaan pasrah, akhirnya si ibu berkelililing ke semua gereja, berdoa memohon kepada Tuhan agar anaknya di sembuhkan. Setelah cukup lama ia berdoa dan berharap, anaknya tidak juga sembuh, keadaannya semakin buruk. Si bu yang sangat menyayangi anaknya tersebut akhirnya memutuskan untuk memohon ke Iblis “Devil”. Si ibu membuat perjanjian dengan Devil, jika anaknya diberikan kesembuhan, si ibu berjanji akan membuat sebuah character yang mewakili Devil, akan tetapi dapat diterima seluruh orang di dunia ini.

    Permohonan ibu tersebut dikabulkan, anak perempuannya sembuh dari penyakitnya. Dan si ibupun menepati janjinya dengan membuat sebuah perusahaan mainan anak, dan dia membuat character Hello Kitty. Hello Kitty digambarkan tidak memiliki mulut, hal ini adalah gambaran anak perempuannya yang terkena kanker mulut. Hingga akhirnya Hello Kitty diterima oleh semua orang di dunia. Mitosnya, di Cina, Hello Kitty berarti Hello Devil. Dan ketika seseorang membeli barang Hello Kitty, dia telah menerima devil di dalam dirinya.

    Itu dia fakta menyeramkan dibalik Hello Kitty, tapi fakta itu hanyalah mitos belaka karena Hello Kitty dibuat oleh sebuah perusahan Jepang, bukan Cina. Dan alasan Hello Kitty tidak memiliki mulut adalah supaya para pecintanya dapat menafsirkan sendiri perasaan dari Hello Kittynya.

    Akan tetapi, ada sebuah kasus real yang terjadi di Hongkong. Kasus pembunuhan dengan sebutan “Hello Kitty Murder”. Kasus ini merupakan kasus yang pernah terkenal di Hongkong dulu. Sebuah perkumpulan gangster yang mana suka membunuh dan mayat â€" mayat korbannya disembunyikan di dalam boneka Hello Kitty. Karena itulah pembunuhan ini dinamakan ” Hello Kitty Murder”. Dan kasus ini adalah kejadian real yang dapat di buktikan kebenarannya, bukan seperti Urband Legend di atas. Akan tetapi, buat kalian yang menyukai Hello Kitty gak perlu khawatir, karena faktanya Hello Kitty adalah character lucu yang memiliki makna persahabatan “friendship”.

    source
    facebook

    Sumber :http://www.kaskus.co.id/thread/53fecf93138b46440f8b4574

    Hosting

    Hosting
    Hosting

    TryOut AAMAI

    Hosting Idwebhost

    Hosting Idwebhost
    Hosting Handal Indonesia

    Belajar Matematika SD

    Popular Posts

    Arsip Kaskus HT

     
    Template Created by Creating Website Published by Mas Template
    Proudly powered by Blogger