Home » » [Hello Community] Yuk, Lari Bareng Kaskus Runners

[Hello Community] Yuk, Lari Bareng Kaskus Runners




Hellooo KASKUSerrr!



Heyyy Gan & Sis, pasti udah pada nggak sabar kan menanti Hello Community yang paling gress. Kali ini KASKUS mau ngajak KASKUSer lebih sehat bareng komunitas yang diwawancara di edisi ini. Aktivitas mereka cocok banget buat ngisi waktu luang, udah gitu bikin badan sehat lagi. Penasaran sama komunitasnya? Nggak pake lama lagi, sambutlah



1. Haloo Gan, gimana kabarnya?
Kabarnya baik gan, jauh lebih baik dari sebelumnya, ane harap agan juga dalam keadaan yang baik ya..


2. Boleh diceritain gimana sejarah terbentuknya Kaskus Runners?
Semua bermula dari thread sebelumnya yang sudah di-locked moderator forum sports di Kaskus. Dulu ada satu thread bernama "All About Running", disitulah semua bermula, hehe, dari sekedar bertukar info acara, tempat tanya-jawab, berbagi info seputar perlombaan hingga mengenai gear-gear yang dipakai. Kemudian berangkat dari inisiatif para Kaskuser saat itu (speedbangbang dan t0pas), diadakan kopdar kecil-kecilan pertama (agustus 2014) di stadion GBK. Berundinglah gan speedbangbang dan gan t0pas dengan gan sayatausayacupu yang menjadi TS thread lama untuk melanjutkan forum lari ini lebih fokus lagi, dan memperluas ke dunia nyata menjadi sebuah komunitas lari. Maka setelah mendapatkan izin, kemudian terbentuklah Kaskus Runners (KR) yang saat ini gan t0pas menjadi TS di rumah baru kita. Begitu gan sejarah awalnya.


Kaskus Runners sebagai peserta Independence Run 2014/>
3. Kira-kira ada berapa jumlah Kaskuser yang ikut gabung dengan Kaskus Runners?
Wah, kalo ditanya jumlahnya udah banyak banget gan, belum lagi dihitung sama yang silent reader, hehe.. Tapi yang jelas kehitung sudah mendekati angka 100 orang yang merapat dengan Kaskus Runners, kedepannya kita yakin akan semakin bertambah banyak lagi gan.


4. Kaskus Runners udah ada di kota-kota mana aja nih?
Untuk saat ini (baru) Jakarta (Jabodetabek) dan Bandung yang sudah beberapa kali mengadakan kopdar dan kegiatan lari bareng, mengingat sebagian temen-temen Kaskus Runners berada di sana. Belakangan beberapa temen-temen di daerah lain, misalnya di Batam, juga udah coba janjian dan adain lari bareng di daerah masing-masing. Kedepannya kita berharap partisipasi dari juragan yang lain bisa lebih banyak untuk bisa berinisiatif meramaikan adanya Kaskus Runners di kotanya masing-masing, jadi virus lari ini semakin meluas gan.



Kaskus Runners sebagai peserta SCHMI


5. Gimana caranya kalau mau gabung dengan Kaskus Runners? Dan gimana cara membuat komunitas di kota yang belum ada Kaskus Runners-nya?
Mau gabung? Gampang banget kok, agan suka lari, suka berteman dengan temen-temen baru, langsung aja jangan malu-malu gabung dengan Kaskus Runners. Isi data diri dengan format seperti di pejwan trit kita atau datang langsung saat kita lagi kopdar atau lari bareng.

Ga punya ID Kaskus? urusan belakangan itu, hehe.. Kita ga membatasi yang mau gabung harus punya dan aktif di Kaskus, semua bisa gabung kok gan, dari pemula lari, penghobi lari hingga pelari professional kita terima dengan senang hati. Kaskus Runners bukan komunitas lari yang eksklusif dan selalu open sama klub/komunitas lari lain yang ada di seluruh Indonesia gan. Hanya saja untuk memudahkan dalam komunikasi, pendataan dan memperoleh info-info terbaru kita, kita tetep menyarankan untuk membuat id Kaskus dan join ke trit kita di subforums sports kaskus gan, hehe.
Tentang komunitas, caranya ga susah kok buat bikin komunitas di kota yang belum ada Kaskus Runners-nya, main-main ya ke thread kita, semua ada penjelasannya di pejwan gan, hehe, simple kok caranya gan.


6. Udah berapa kali ngadain gathering dan apa aja sih yang biasanya dilakuin komunitas Runners lagi gathering?
Untuk saat ini, kita rutinnya mengadakan acara lari bareng yang kita sebut dengan nama kopdar. Acaranya per 2 minggu sekali dan biasanya jatuh di hari sabtu. Tempatnya? Ini rahasia dan surprise karena temen-temen Kaskus Runners tau bagaimana cara membuat agan untuk betah lama-lama merapat disini, hehe.. Kalo kopdar mungkin udah mau ke 6 ya *kalo ngga salah hitung*, tapi untuk gathering kebetulan sekali kita baru aja ngadain yang pertama pada tanggal 15 november lalu, bertempat di Kebun Raya Bogor. Diluar dari kopdar dan gathering, kita juga ikut berpartisipasi meramaikan event lari yang ada. Misalnya pada Jakarta Marathon yang diadakan 26 oktober lalu, kita berinisiatif mendirikan tempat persediaan air minum (water station) kecil-kecilan buat mendukung Kaskus Runners yang ikut event, maupun para runners lain yang berpartisipasi disana.



Sesi warming up Gathering Kebun Raya Bogor


7. Denger-denger Kaskus Runners terbuka bagi newbie dan non-member, gimana caranya menarik minat mereka yang belum tergabung untuk ikut kegiatan Runners?
Ini udah bukan denger-denger ato kabar burung lagi gan, hehe.. Kita memang terbuka dan fokus untuk memberikan sarana kepada temen-temen yang baru mulai lari, sudah sering lari, atau sudah profesional sekalipun yang membutuhkan kehangatan dan suasana akrab dengan temen-temen yang satu hobby dengan kita. Buat kita, ga penting mau dari komunitas atau klub manapun, selama mau bergabung, kita sangat welcome gan.

Sosialisasi juga kita lakukan dengan banyak menulis “review” setiap ada kegiatan, atau kita biasa sebut “FR” (field report). Harapannya adalah supaya temen-temen yang masih malu-malu join, di kotanya masih belum populer dengan kegiatan lari, bisa menarik minatnya, bertambah wawasannya dan akhirnya tergerak buat mau jadi bagian dari kegiatan olahraga lari yang seru ini. Kita juga udah mulai sowan (silaturahmi) ke komunitas / klub lari lain dengan memperkenalkan siapa kita dan sejauh ini, progress pelan tapi pasti. Nama Kaskus Runners (KR) mulai familiar di kalangan komunitas / klub lari lainnya gan.



Lari bersama di Kebun Binatang Ragunan


8. Kapan nih Kaskus Runners berencana untuk gathering nasional dan apa agendanya?
Kalo pertanyaan ini jawabannya kita pengen banget gan, tapi sebagai komunitas yang masih seumur jagung dan baru berkembang, kita fokus dulu dengan kegiatan-kegiatan kecil. Mungkin kedepannya jika direstui kita bisa mengadakan acara sebesar itu gan (amiin).


9. Kaskus Runners kan terbuka banget nih, kolaborasi dengan komunitas lari lain apa saja yang udah pernah terjalin dan acaranya seperti apa?
Kolaborasi secara spesifik belum pernah kita adain ya gan untuk keterlibatan suatu acara, Namun kita sering dateng ke acara lari bersama Indo Runners dan klub lari lainnya. Banyak member Kaskus Runners juga yang berasal dari berbagai komunitas / klub lari yang sudah ada sebelumnya. Jadi kita sangat welcome atas hal ini gan karena kita sadar, kita masih butuh banyak kritik dan saran supaya bisa tumbuh lebih baik lagi.



Kaskus Runners dan Sigi Wimala at TNR Indo Runners


10. Trend night runs sempat digandrungin kaum muda, apa tanggapan Runners dari sisi kesehatan?
Hal ini tidak masalah sama sekali kok gan, bahkan beberapa dari member Kaskus Runners memang tipe yang bisa menikmati larinya (runner's high) di malam hari bukan di pagi hari. Biasanya kalo yang kerja kantoran sibuk, otomatis melakukan kegiatan larinya sepulang kantor (misalnya). Utamanya adalah lari tidak memaksakan lebih dari kemampuan diri kita. Tahu batas aman diri masing-masing, aktif dalam menjaga keamanan dan keselamatan dalam berlari dengan memakai perlengkapan yang tepat dan senantiasa memperhatikan kondisi lingkungan dan jalan yang kita lalui. Setelah lari, biasakan untuk mengganti pakaian yang basah dengan pakaian yang kering supaya tidak masuk angin gan.


11. Pasti Runners sering nemuin runner mood-moodan alias cuma lari pas lagi trend atau ada event, menurut Runners gimana nih?
Sering banget gan, bahkan di Kaskus Runners awalnya banyak yang berangkat seperti itu. Setelah kita kasih pendampingan informasi, edukasi yang tepat sama motivasi-motivasi, lama-lama mereka mulai “tobat” dan bisa lebih bersemangat untuk lari gan. Tapi kembali lagi kepada kebijakan masing-masing orang, kita tidak bisa menuntut mereka untuk melakukan yang sama seperti yang kita himbau. Setidaknya kita sudah berperan dalam memberikan informasi yang tepat gan.



Water Station Kaskus Runners pada Jakarta Marathon 2014

12. Boleh dong bagi tipsnya buat para pemula yang berencana untuk mulai membiasakan aktivitas lari
Panjang gan kalo mau kita kasih tahu. Langsung aja ya biar penasaran, main-main ke thread kita ya, supaya tambah surprise ya gan, hehe.


13. Wokee siipp, terima kasih banyak ya Gan untuk waktunya
Sama-sama gan, terima kasih juga udah mau interview Kaskus Runners yaa.



Gatheting at Kebun Raya Bogor


Cekidot dulu videonya, kece abis Gan!








Buat KASKUSer yang udah nggak sabar pengen start lari bareng Kaskus Runners, mampir aja langsung ke sini



Sumber :http://www.kaskus.co.id/thread/54784ffba09a3908668b456f

Hosting

Hosting
Hosting

TryOut AAMAI

Hosting Idwebhost

Hosting Idwebhost
Hosting Handal Indonesia

Belajar Matematika SD

Popular Posts

Arsip Kaskus HT

 
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger